
Erick Thohir: BUMN Harus Berorientasi Layanan Kepada Masyarakat
Ia menyampaikan bahwa BUMN sudah melakukan efisiensi yang luar biasa termasuk perampingan birokrasi sesuai dengan arahan dari Presiden RI Joko Widodo, untuk melayani.
“Apa yang kita ubah satu tahun delapan bulan ini harus terus dilakukan perbaikan, bahwa kita harus berorientasi kepada pelayanan atau services,” ujar Erick Thohir di Jakarta, Rabu.
Menteri BUMN juga telah mendapatkan laporan bahwa profesional-profesional di perusahaan BUMN sekarang merasa menjadi bagian kesatuan, yang tidak hanya memiliki visi yang sama dengan korporasi, tetapi juga menyadari pentingnya optimalisasi layanan publik.