Terima 5,2 Juta Peserta, Kartu Prakerja Telah Cairkan Anggaran Rp 7,3 T

JAKARTA, Harnasnews.com – Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, program Kartu Prakerja telah memasuki gelombang (batch) ke-21. Saat ini program peningkatan kapasitas ini tengah diikuti 754.000 peserta.

“Ini sudah mulai batch ke-21 dengan peserta 754.000 orang,” kata Menko Airlangga dalam konferensi pers, Jakarta, Senin (20/9).

Sepanjang tahun 2021, sudah ada 5,2 juta peserta yang diterima pada program Kartu Prakerja. Dari jumlah tersebut terdapat 3,8 juta peserta yang telah mendapatkan insentif.

“Sepanjang tahun 2021 dari gelombang 12-20 ini sudah ada 5,2 juta yang diterima dan 3,8 juta mendapatkan insentif,” kata dia, yang dikutip dari merdeka.

Sehingga, total penggunaan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) untuk program ini sebesar Rp 7,3 triliun.

Leave A Reply

Your email address will not be published.