Kopwan Se-Kecamatan Ngantang Lakukan RAT Tutup Buku Periode 2021

Berita

 

MALANG, Harnasnews.com – Koperasi Wanita (Kopwan) se-Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang membuktikan eksistensi di tengah masyarakat Ngantang dengan mengadakan RAT (Rapat Anggota Tahunan) Tutup Buku Tahun 2021 bertempat di pendopo Kecamatan, pada hari Selasa (11/01/2022).

RAT dihadiri oleh Dinas Koperasi dan DEKOPIN, Ketua PKK Kabupaten, Pengurus Kopwan, Muspika Kecamatan, Camat, dan Kapolsek serta paguyuban Kepala Desa serta Pengawas Kopwan dan perwakilan anggota yang bergabung dalam koperasi serta dilaksanakan dengan protokol kesehatan di tengah pandemi covid-19.

Tujuan RAT adalah sebagai pertanggungjawaban pengurus kepada anggota dalam menjalankan tugas yang dituangkan dalam sebuah laporan serta untuk mengevaluasi dan menilai kinerja selama satu tahun kerja.

Rapat Anggota Tahunan mempunyai arti yang cukup strategis dalam pengembangan Koperasi ke arah yang lebih baik lagi, karena dalam rapat anggota tahunan ini akan membahas laporan pertanggung jawaban pengurus dan rencana kerja serta rencana anggaran pendapatan dan belanja Koperasi.

Pertanggungjawaban ini penting dilakukan untuk mengukur kinerja pengurus serta mengevaluasi seluruh program dan kegiatan agar pada masa-masa mendatang kinerja Koperasi dapat diperbaiki dan lebih disempurnakan lagi.

Ketua DEKOPIN Kabupaten Malang dalam sambutan menyampaikan “bahwa dekopin adalah wadah untuk membantu pemerintah dalam mengembangkan koperasi serta membantu permasalahan advokasi” jelasnya.

Selanjutnya di sambung oleh perwakilan dari Dinas Koperasi dalam sambutannya menyampaikan, “kami berharap Koperasi wanita di ngantang ini mengembangkan usaha UMKM untuk kesejahteraan anggota Koperasi,” ucapnya.

Dalam RAT tersebut disamping penyampaian pertanggungjawaban pengurus selama satu tahun berjalan, juga disampaikan program-program untuk tahun 2022 yang disampaikan Sumi Herni selaku Ketua paguyuban KOPWAN Kecamatan Ngantang.

Rapat Anggota Tahunan wujud transparansi dan keterbukaan antara pengurus dengan anggota koperasi dan masyarakat, dengan adanya simpan pinjam yang dikelola oleh koperasi wanita dan membantu kinerja pemerintah dalam hal kesejahteraan masyarakat.(JDC)

Leave A Reply

Your email address will not be published.