NasDem Targetkan Masuk 3 Besar pada Pemilu 2024

JAKARTA, Harnasnews.com – Partai NasDem menargetkan posisi tiga besar pada Pemilihan Umum 2024. NasDem ingin naik tingkat dari Pemilu 2019 yang duduk di posisi keempat dengan perolehan suara 10 persen.

“Pemilu kedua 2019 kita berada di 10 persen 4 besar secara nasional. Maka tentunya target ke depan jauh lebih besar. Kita tidak mungkin lagi di 4 besar, karena kalau kita di 4 besar maka kita orang yang sangat merugi. Nah keinginan besar ke depan itulah kemudian semua energi partai difokuskan untuk kebesaran partai,” kata Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (7/2/2022).

Ali menyebut, untuk masuk tiga besar bukan hal yang mudah. Terlebih, masih banyak hasil lembaga survei masih yang meragukan posisi partai yang dipimpin Surya Paloh itu.

“Jangankan masuk tiga besar, untuk lolos parliamentary threshold pun diragukan oleh lembaga lembaga survei,” ujarnya.

Dia bilang, masukan-masukan dari lembaga survei menjadi salah satu pemicu bagi NasDem untuk lebih semangat membangun konsolidasi. Ali pun kini digeser dari Ketua Fraksi DPR NasDem untuk fokus ke internal partai melakukan konsolidasi nasional.

“Jadi penugasan penugasan yang kemudian jadi lebih kita akan semua orang akan diberikan tugas fungsional untuk melakukan proses konsolidasi untuk pemenangan 2024,” pungkasnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.