SUMBAWA,Harnasnews – Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa (DD) Baturotok Kecamatan Batulanteh Kabupaten Sumbawa sebentar lagi akan menemui titik terang. Pasalnya saat ini tim masih sedang mempersiapkan untuk terjun ke wilayah tersebut.
“Kita sih masih menunggu kesiapan dari Inspektorat. Karena mereka juga masuk dalam tim audit Investigasi,”ungkap Kasi Inteljen Kejari Sumbawa AA. Putujuniartana Putra,SH (18/4).
Menurutnya, jika mereka sudah siap ( inspektorat red) maka kami akan segera turun kesana.
“Intinya kami menunggu inspektorat juga untuk turun kesana ( Baturotok red),”pangkasnya.
Seperti diketahui Kasus dugaan korupsi DD Baturotok yang dilaporkan oleh masyarakat setempat yang tentang penggunaan dana desa tahun 2020 lalu.
Dan kasus tersebut terkuak setelah puluhan warga desa setempat melaporkan tentang adanya indikasi korupsi kekantor Kejaksaan pada juli 2021 lalu.
Dan saat ini kasus tersebut telah ditingkatkan oleh penyidikan. Saat ini Kejari dalam waktu dekat bersama inspektorat akan melakukan audit investigasi lapangan.
Selain itu juga pada dugaan korupsi DD Baturotok juga sejumlah pihak sudah dimintai keterangannya oleh penyidik guna pengungkapan kasus tersebut.
Mereka yang telah dimintai keterangannya yakni pihak Inspektorat, Kades, Ketua BPD, Bendahara, Kasi masyarakat serta pihak terkait lainnya.(HR).