SUMBAWA,Harnasnews – Terkait Dugaan Korupsi di Desa Baturotok Kecamatan Batulanteh Kabupaten Sumbawa, Inspektorat dan Kejaksaan Sumbawa akan menggelar rapat koordinasi.
“Besok kita menggelar rapat koordimasi dengan kejaksaan terkait waktu ke desa Baturotok,”ungkap Sekretaris Inspektorat Kabupaten Sumbawa I Made Patrya (18/7).
Menurutnya koordinasi tersebut dalam rangka koordinasi dan sinergi tim koordinasi penanganan pengaduan masyarakat yang terindikasi tindak pidana korupsi dan pengamanan aset daerah dilingkungan pemerintah Kabupaten Sumbawa.
“Jadi besok (19/7), itu kita rapat koordinasi dengan kejaksaan,”timpalnya.
Terpisah Kasi Inteljen Kejari Sumbawa AA. Putujuniartana Putra,SH membenar tentang adanya rapat koordinasi yang akan digelar dikantor inspektorat tersebut.
“Iya benar. Besok ada pertemuan dikantor inspektorat. Dan pertemuan tersebut terkait waktu turun ke desa Baturotok,”ujarnya.
Sebagai informasi kasus dugaan korupsi Apbdes Desa Baturotok tahun 2020 lalu dilaporkan oleh warga setempat kekantor Kejaksaan Negeri Sumbawa pada juli 2021 lalu.
Dalam laporan yang disampaikan oleh warga tersebut tentang adanya dugaan korupsi Apbdes diwilayah tersebut.
Dalam kasus tersebut sejumlah pihak sudah dimintai keterangannya termasuk kades, Kadus, TPK, Masyarakat dan sejumlah saksi yang melaporkan tentang adanya dugaan korupsi tersebut. Saat ini kasus tersebut sudah tahap penyidikan. (HR)