SURABAYA,Harnasnews – LPMK bersama Kelurahan Kalijudan mengadakan kegiatan Turnamen Futsal dalam rangka menyemarkkan kegiatan HUT RI ke 77 tahun 2022 kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari beberapa acara yang sudah disusun oleh panitia. Menurut Kriwsanto selaku ketua panitia acara malam hari ini adalah pembukaan sekaligus menandai dimulainya kompetisi Liga Futsal tingkat kelurahan Kalijudan yang hadiah utamanya piala bergilir LPMK adapun kontingen terdiri dari utusan RW yang mengirimkan dua tim,28/07/2022 .
Pembukaan acara tarsebut diahadiri oleh Camat Mulyorejo Yudi Eko Handono, S.IP, M.M, Lurah Kalijudan Derick Iskandar S.ST, M.T, Ketua LPMK Mudji Basuki, Spd, RW dan RT se Kalijudan, Polsek Mulyorejo, Dalam sambutannya Camat Mulyorejo mengatakan bahwa kegiatan ini hendaknya di dukung oleh seluruh Warga Kalijudan dan tidak lupa untuk tetap menjaga protokol kesehatan, menjaga jarak bagi penonton dan pakai masker, dia mengatakan “Penyebaran Civid diwilayah Mulyorejo kususnya masih belum selesai dan berada di level dua”, jangan lengah dan kendor tetap semangat. Senada dengan itu Lurah Kalijudan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada LPMK dan Panitia HUT ke 77 serta RT, RW dan tokoh2 masyarakat yang sudah antusias dan semangat untuk bisa mensukseskan kegiatan ini. Dia tidak menyangka akan respon dan semangat warga Kalijudan begitu tinggi, terlihat dari yang hadir dalam acara pembukaan dan penonton yang memadati luar lapangan futsal untuk memberi dukungan kepada timnya begitu banyak, pembukaan dan diteruskan dengan pertandingan perdana antara tim futsal RW 6 melawan tim futsal RW 3 dengan hasil rekor draw.
Rangkaian kegaiatan Turnamen Kelurahan kalijudan meliputi Lomba Futsal U15 yang dimulai tanggal 31 /7/2022 sampai dengan 10/8/2022 memperebutkan piala bergilir LPMK, Lomba Futsal U35 yang dimulai tanggal 21/8/2022 untuk Lomba Mobil Legend dimulai tanggal 14 dan 21/8/2022, Lomba Senam Maumere 7/8/2022 memperebutkan piala Camat Mulyorejo , Lomba Kampung Bersih akan dinilai secara tertutup mulai tanggal 1-17/8/2022 memperebutkan piala Lurah Kalijudan, Lomba Terompa beregu 18/8/2022, untuk Gebyar seni dan Pembagian hadiah akan dipusatkan di Pendopo Kelurahan Kalijudan tangga 31/8/2022.
Menurut Mudji Basuki, Spd selaku Ketua LPMK Kalijudan dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini merupakan kegiatan yang tertunda selama dua tahun karena adanya pandemi yang belum selesai”, menurut dia Semangat Perjuangan para pahlawan dalam membela kemerdekaan perlu dicontoh dan diaplikasikan untuk semangat dalam berkompetisi terutama perlombaan Futsal, mari kita bersikap sportif dan fair play”, Menurutnya, Rangkaian kegiatan ini akan berlasung selama kurang lebih satu bulan.
Beliau juga menyampaikan rasa terimakasih keapada seluruh warga Kalijudan serta pihak-pihak yang sudah mensuport kegiatan ini sehingga bisa terlaksana dengan lancar dan meriah.(gus)