Siswa SMP PGRI 3 Bogor Raih Prestasi Tingkat Nasional
BOGOR, Harnasnews – Siswa SMP PGRI 3 Bogor, Denita Syahputri Rachmawati tahun 2022 ini meraih beberapa prestasi cabang olahraga Taekwondo dan Angkat Berat, baik tingkat daerah maupun nasional.
“Alhamdulillah Denita dari siswa kelas VIII dalam kejuaraan Taekwondo Bharaduta Championship 3 Piala Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI meraih juara 1 yang diselenggarakan di GOR Ciracas Jakarta Timur pada 19-11 September 2022 lalu,” jelas Kepala SMP PGRI 3 Bogor, Indra Robiandri, S. Pd kepada wartawan, Rabu (5/10/2022).
Selain itu, kata Indra siswa didik lainnya yang menorehkan prestasi dibidang olahraga Angkat Berat yakni, Nasyawa Salsabila Nuraini dari kelas VIII.
“Adapun prestasi yang di raih Juara 1 kelas 63 Kg Putri dalam Kejuaraan Invitasi Nasional Remaja, Junior dan Senior Angkat Berat Klasik Tahun 2022 di Bali pada 3-8 Juli 2022,” tutur Indra.