Bantuan PKH dan BPNT di Sumbawa Capai 65.325 KPM 

SUMBAWA, Harnasnews – Pemerintah Pusat melalui Kementerian Sosial pada tahun anggaran 2022 lalu, menggelontorkan bantuan program pembangunan Komunitas Adat Terpencil (KAT) dengan nilai anggaran mencapai Rp 710 Juta bagi KAT Bukit Tinggi Dusun Ladan Desa Batu Rotok Kecamatan Batulanteh Kabupaten Sumbawa.

Pemkab Sumbawa juga setiap tahunnya mengalokasikan bantuan reguler bagi kelompok masyarakat penerima manfaat (KPM) Pra Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) didaerah ini. Tercatat mencapai sekitar 65.325 KPM.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Abubakar, menjelaskan, sesuai dengan data yang dihimpun dari Kemensos dan leading sektor terkait lainnya (Kantor Pos dan Perbankan), tercatat warga masyarakat Sumbawa yang mendapat bantuan tahun 2022 lalu untuk PKH dan BPNT mencapai total 65.325 KPM dengan  total anggaran yang terserap mencapai Rp 109.837.550,000 (sekitar Rp 109,8 Miliar lebih) yang langsung disalurkan melalui rekening bank atau Pos masing-masing KPM.

Khusus untuk bantuan PKH terang Abubakar, tercatat sebanyak 28.876 KPM dengan besar anggaran yang telah tersalurkan mencapai Rp 22.389.960.000 (sekitar Rp 22,3 Miliar lebih), dengan jumlah bantuan yang diberikan bervariasi dari Rp 900.000, Rp 1,5 Juta hingga Rp 3 Juta per orang/KPM dalam setahun, guna membantu biaya pendidikan bagi anak, bayi, lansia dan ibu hamil.

Leave A Reply

Your email address will not be published.