20 Bulan Menjabat Kapolsek Bekasi Selatan, Kompol Budiyono Minta Maaf Kepada Anggotanya

Hal Ini Disampaikan Saat Malam Kenal Pamit Kapolsek Bekasi Selatan

KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Polres Metro Bekasi Kota melakukan mutasi kepada 3 Kapolseknya. Hal ini terlihat pada Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki di Mapolres Metro Bekasi Kota pada Kamis (16/02/23).

Ketiga Kapolsek ini diantaranya Kapolsek Pondokgede Kompol Edco Herman Simbolon, Kapolsek Bantargebang Kompol Samsono dan Kapolsek Bekasi Selatan Kompol M. Budiyono.

Setelah dilakukan Sertijab di Mapolres, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol M. Budiyono menggelar Malam Kenal Pamit yang dilaksanakan di rumah Makan Wulansari, Margajaya, Bekasi Selatan pada hari yang sama.

Kompol M. Budiyono digantikan oleh Kompol Jupriono yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Ciracas, Jakarta Timur. Sedangkan Kompol Budiyono mengantikan Kompol Jupriono sebagai Kapolsek Ciracas Polres Jakarta Timur.

Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Metro Jaya Nomor ST / 41 / I / KEP / 2023 yang terbit pada 31 Januari 2023.

Dalam sambutannya, Kompol M. Budiyono menerangkan bahwa selama 20 bulan dirinya menjabat sebagai Kapolsek Bekasi Selatan, ia bekerja dengan anggota yang solid, terutama saat pelaksanaan vaksinasi.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan kecamatan Bekasi Selatan yang telah mendukung saya selama 20 bulan, alhamdulilah tidak ada kejadian menonjol,” kata Kompol Budiyono

Lebih lanjut ia juga mengungkapkan beberapa kejadian yang terjadi di wilayah hukum Polsek Bekasi Selatan, diantaranya 2 kasus pembunuhan dan yang terkahir terjadi ialah menjelang malam pergantian tahun baru, kasus pembunuhan di area apartemen.

“Yang hebat itu anggotanya, bukan Kapolseknya, kalau ada kesalahan, itu merupakan kesalahan komandannya, jadi saya merasa, yang hebat adalah anggota sekalian, tanpa anggota, impossible Kapolsek bisa bekerja sendiri,” imbuhnya.

Namun, ia juga tidak memungkiri bahwa selama 20 kepemimpinannya di Polsek Bekasi Selatan, ia juga mengakui kerap kali menegur anggotanya secara keras.

“Salam 20 bulan ini, mungkin ada kesalahan dan saya yakin saya mempunyai kesalahan kepada para anggota, saya mohon dimaafkan, itu semua bukan urusan pribadi, namun dalam rangka kedinasan,” kata Kompol M Budiyono.

Ia juga kembali membandingkan perolehan peringkat dalan vaksinasi dengan Polsek lain di jajaran Polres Metro Bekasi Kota.

“Pesan saya sekali lagi, tolong dukung kapolsek yang baru, Kompol Jupriono, seperti mendukung saya, seperti yang tadi disebutkan pak wakapolsek, memang Bekasi Selatan, jamannya vaksinasi, pressure sampai ada Kapolsek yang dicopot, baru menjabat dua bulan di copot, dampak dari perolehan vaksin yang rendah,” tukasnya.

Pencapaian target vaksinasi di lingkungan Polres Metro Bekasi Kota, Polsek Bekasi Selatan menempati peringkat pertama target vaksin dan peringkat ke 4 se- Polda Metro Jaya.

Kompol Jupriono bersama istri saat malam Kenal Pamit di rumah Makan Wulansari pada (16/02/23).
Leave A Reply

Your email address will not be published.