SUMBAWA, Harnasnews – Kasus Dugaan Proyek fiktif di RSUD Sumbawa tahun 2022 lalu, saat ini terus dikebut oleh penyidik kejaksaan negeri Sumbawa. Saat ini penyidik telah tersebut meminta keterangannya sejumlah pihak dalam kasus dugaan proyek fiktif di RSUD Sumbawa tersebut.
Kasi Intelijen Kejari Sumbawa AA. Putujuniartana Putra, SH melalui sambungan WhatsApp kepada wartawan media ini membenarkan tentang adanya pemeriksaan sejumlah pihak terkait.
“Iya benar. Kemarin ada satu orang yang dimintai keterangan nya terkait RSUD Sumbawa. Dia adalah Zaenuri stab dibagian program,” ungkap Bli agung sapaan akrab Jaksa yang law profil ini Rabu (12/4).
Menurutnya agar pihak – pihak yang dimintai keterangan nya untuk kooperatif.
“Dalam hal ini siapapun yang dimintai keterangan nya oleh penyidik untuk kooperatif,” harapnya.
Diketahui kasus dugaan proyek fiktif di RSUD Sumbawa terkuak saat beberapa warga mengadukan hal tersebut kekantor Kejaksaan Negeri Sumbawa pada Oktober 2022 lalu.
Dan saat ini penyidik sudah melakukan pemeriksaan kepada sejumlah pihak terkait. Kasus dugaan proyek fiktif di RSUD Sumbawa saat ini telah ditingkatkan ke penyidikan. Dan dalam kasus tersebut sudah ada belasan pihak terkait dimintai keterangannya oleh Jaksa. (HR)