LPKAN Indonesia DPC Pasuruan Raya Giat Santunan Anak Yatim Piatu Menjelang Idul Fitri 1444 H

BERITA

PASURUAN, Harnasnews – Lembaga Pengawas Kinerja Aparatur Negara (LPKAN) Indonesia, wilayah DPC Pasuruan Raya giat acara santunan Anak Yatim Piatu menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M.

Pelaksanaan giat acara santunan Anak Yatim Piatu yang dilakukan oleh anggota LSM-LPKAN Indonesia DPC Pasuruan raya tersebut, merupakan salah satu upaya untuk mempererat tali silaturahmi, sekaligus mengajak seluruh jajaran anggota LSM-LPKAN agar selalu beramal, dan berbagi dibulan suci Ramadan.

Diketahui, dalam pelaksanaan giat acara tersebut di hadiri oleh Ketua DPC LPKAN Kabupaten Pasuruan Nur Chasan, didampingi Sekretaris, Ketua Kordinator LPKAN Kota Pasuruan, serta di ikuti jajaran anggota, yang berlangsung di Kantor LPKAN DPC Kabupaten Pasuruan, tepatnya berada di Dusun Kerawan, Desa Kedawung Wetan pada hari Selasa, (18/04/2023).

Nur Chasan, ketua LPKAN Indonesia DPC Pasuruan raya dalam sambutanya menyampaikan terimakasih kepada para institusi terkait yang turut memberikan Kontribusi, sehingga pelaksanaan kegiatan santunan Anak Yatim Piatu bisa berjalan maksimal.

Pada kesempatan itu, Ketua kordinator LPKAN Kota Pasuruan menyampaikan bahwa, kegiatan Sosial ini merupakan suatu kegiatan rutin yang dilakukan oleh jajaran anggota disetiap bulan Ramadan.

“Kegiatan acara sosial ini merupakan hal wajib yang dilakukan jajaran anggota disetiap Bulan Ramadan, karena dengan adanya kegiatan-kegiatan seperti ini mampu mengasah jiwa dan rasa kepedulian kepada sesama,” tegas Jefry.

Selanjutnya, Sekretaris LSM LPKAN Abdul Muntholib juga berharap semoga keberadaan LSM LPKAN DPC Kabupaten Pasuruan ini dapat menjalankan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat, khususnya bagi masyarakat Dusun Kerawan, Desa Kedawung Wetan, Kabupaten Pasuruan.(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.