Polsek Bekasi Selatan Tanam 100 Pohon Di Lingkungan Yayasan Al-Fath Jakasetia
KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Menindaklanjuti Program “Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini”, Polsek Bekasi Selatan melaksanakan tanam pohon yang dilakukan di yayasan Al-Fath, RT 05/18 kampung Ceger, kelurahan Jakasetia, kecamatan Bekasi Selatan pada Jumat (18/08/23).
Nampak hadir Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono bersama Wakapolsek AKP Parwoto beserta jajaran Polsek Bekasi Selatan, Ketua yayasan Al-Fath, KH.Dr Taufik Ismail dan camat Bekasi Selatan Karya Sukmajaya.
Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono menuturkan bahwa Jenis pohon yang ditanam di area yayasan ialah pohon Jengkol, Mangga, Rambutan, Jati dan pohon Duren dengan total sebanyak 100 bibit pohon dan dilaksanakan secara serentak.
“Hari ini kita jajaran kepolisian peduli dengan lingkungan dalam rangkaiannya ulang tahun, ini masih dalam rangkaian ulang tahun kepolisian yang ke-77 kebetulan jatuh di 1 Juli, kemudian dilanjutkan dengan momentum HUT kemerdekaan, hari ini menanam pohon yang dilaksanakan secara serentak seluruh di Indonesia hari ini,” ujar Kapolsek .