Pemkab Pringsewu Turunkan Angka Stunting Terintegritas 

PRINGSEWU,  Harnasnews –
Stunting telah menjadi masalah yang sangat serius di Indonesia selama bertahun-tahun. Karena itu, sangat dibutuhkan upaya untuk menanggulanginya. Untuk mengatasi masalah ini, pemerintah
Pekon Tulung Agung Kecamatan Gadingrejo menggelar Rembuk Stunting Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting Terintegritas yang dilaksanakan di aula pekon setempat, Jumat (20/10/2023).

Masalah stunting sendiri adalah kondisi gagal tumbuh pada anak. Kondisi ini terjadi karena kurangnya asupan gizi yang diperlukan dalam jangka waktu yang lama. Akibatnya, anak menjadi pendek dan kekurangan berat badan serta berdampak buruk pada pertumbuhannya secara keseluruhan.

Program Rembuk Stunting Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting Terintegritas di Pekon Tulung Agung Kecamatan Gadingrejo bertujuan untuk mengedukasi orang tua dan masyarakat agar lebih memahami dampak buruk dari stunting terhadap anak-anak. Selain itu, dengan program ini diharapkan para pelaku mampu memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap asupan nutrisi dan pola makan yang sehat bagi anak-anak.

Dalam Rembuk tersebut hadir Camat Gadingrejo, Kepala Pekon beserta perangkatnya, Ketua BHP, Kader Pemberdayaan Masyarakat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pendamping Desa dan Tenaga Ahli Pendamping Desa.

Pendamping Lokal Desa Pekon Tulung Agung, Bennur DM saat mendampingi kegiatan tersebut mengatakan bahwa
Rembuk Stunting Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting Terintegritas di Pekon Tulung Agung Kecamatan Gadingrejo adalah langkah aktif yang perlu dibanggakan dalam upaya menanggulangi masalah stunting di Pekon Tulung Agung.

“Perlu ada kerja sama dari semua pihak agar program ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan dampak yang lebih signifikan lagi bagi masyarakat”, pungkasnya. (Ben)

Leave A Reply

Your email address will not be published.