Acara Maulid Nabi di Perum Bilabong Permai Mendapat Sambutan Hangat
BOGOR, Harnasnews – Warga Masyarakat Desa Cimanggis Kecamatan Bojong Gede dibilangan Perum Bilabong Permai Blok F1/F2 di RT03 dan RT04 RW 13 melaksanakan Maulid Nabi dan Santunan Anak Yatim dan Piatu.
Ketua DKM Tedy Permadi mengatakan, sebanyak 55 yatim dilingkungan Bilabong Desa Cimangis mendapat santunan.
Adapun penceramah dalam acara Maulid Nabi yaitu,KH Ahmad Rifky Umar Baraisy( Ustad Lancip), Ustad H,M Syafei (Ustad Wanggi) Ustad Syah Rony,SPAG (Cimanggu), dan Ustadzah Yetty.
Menurut Kepala Desa Cimanggis Abdul Aziz Anwar, dalam sambutanya mengajak masyarakat Desa Cimanggis untuk meningkatkan pembangunan. “Termasuk membangun Akhlakul Karimah. Sehingga bermanfaat bagi kepentingan umum,” katanya Ahad (12/11/2023).
Sementara itu, Khotman Idris, selaku jemaah Masjid Baitul Hidayah, mengatakan acara Maulid Nabi dan Santun Anak Yatim tersebut merupakan acara rutin setiap tahun.
“Namun acara kali ini saya memperhatikan sungguh luar biasa kekompakan warganya kerjasama dalam membuat acara keagamaan inj. Oleh karena itu saya berharap agar kedepannya terus ditingkatkan,” ujar Khotman. (Dody)