Karang Taruna dan KNPI Kabupaten Bekasi Perkuat Silaturahmi dan Kolaborasi
BEKASI, Harnasnews – Jajaran pengurus DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bekasi melakukan kunjungan balasan ke Sekretariat Karang Taruna Kabupaten Bekasi di Ruko Deltamas, Kecamatan Cikarang Pusat, Rabu (8/5/2024).
Acep Juandi atau akrab disapa Leo selaku Ketua Karang Taruna Kabupaten Bekasi menyambut baik kunjungan tersebut. “Kami keluarga besar Karang Taruna mengucapkan terima kasih atas kunjungan balasan KNPI. Ini merupakan suatu kehormatan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Leo menegaskan bahwa pertemuan itu bukan hanya untuk silaturahmi, melainkan juga untuk berdiskusi tentang berbagai hal. Salah satu pokok bahasan utama yang dibicarakan adalah bagaimana Karang Taruna dan KNPI dapat berperan lebih aktif. Leo menegaskan bahwa para pemuda tidak hanya berperan sebagai figuran, tetapi harus dapat menjadi pemeran utama, terutama dalam menangani masalah pengangguran yang ada di Kabupaten Bekasi.
“Ke depan kami akan membuat rumusan-rumusan berupa rekomendasi untuk seluruh pemangku kepentingan dan pemerintah, baik eksekutif maupun legislatif, mengenai upaya membangun Kabupaten Bekasi,” ujar Leo.
Dia mengungkapkan harapannya agar pertemuan ini menjadi sejarah berkumpulnya pemuda di Kabupaten Bekasi dalam rangka menyambut Indonesia Emas. Menurutnya, Indonesia Emas sulit diwujudkan apabila pemuda di Kabupaten Bekasi masih terpecah belah dan tidak bersatu.
“Pertemuan ini menjadi titik awal dan langkah awal bagi pemuda Kabupaten Bekasi untuk menjadi pemeran utama, bukan sekedar pemeran figuran, serta memiliki peran nyata dalam pembangunan di Kabupaten Bekasi,” pungkas Leo.
Sementara itu, Nawawi Al Aksi selaku Ketua DPD KNPI Kabupaten Bekasi menegaskan komitmennya untuk menjaga silaturahmi antar organisasi kepemudaan. “Kehadiran KNPI ke sini menjadi bagian komitmen kami setelah sebelumnya Karang Taruna berkunjung ke Sekretariat KNPI,” tuturnya.
Lebih lanjut, Nawawi mengungkapkan bahwa jika pertemuan ini diibaratkan sebuah sambutan, maka baru sebatas mukadimah yang menandai KNPI dan Karang Taruna telah menjadi satu keluarga besar. Setelah pertemuan tersebut, KNPI akan menawarkan ide dan gagasan mereka, demikian pula halnya dengan Karang Taruna.
Nantinya, ide-ide tersebut akan disaring dan disatukan menjadi program-program yang dinilai sangat krusial bagi Kabupaten Bekasi saat ini, dan program-program tersebut akan dijalankan bersama-sama. “Ide dan gagasan bisa kita kolaborasikan dan kita implementasikan,” tutup Nawawi. (Supri)