Program KEHATI AQUA Keboncandi Menyabet Penghargaan Dalam Nusantara CSR Award 2024

BERITA

Spesies Kupu-kupu Raja (Troides Cuneifera) sebagai flagship species yang berada di Taman Kehati AQUA Keboncandi.

JAKARTA, Harnasnews – La Tofi School of Social Responsibility memberikan penghargaan CSR SDGs pada Nusantara CSR Awards 2024 kepada AQUA Keboncandi melalui kinerja terbaik program Keaneragaman Hayati pada kategori Ekosistem Darat lewat judul program “To Improve the company’s performance,” telah berkontribusi pada AQUA Keboncandi Pasuruan Indonesia Biodiversity Strategic and Action Plan (IBSA) 2025-2045.

Kegiatan Nusantara CSR Award 2024 dilaksanakan di Hotel Kempinski Indonesia, Jakarta pada hari Rabu (17/07/2024). La Tofi secara langsung menyerahkan penghargaan ke AQUA Keboncandi, yang diterima SR Manager, Hari Wicaksono.

“Gelar Perusahaan Paling Bertanggung jawab yang kami berikan sebagai bentuk apresiasi kepada perusahaan yang menunjukkan komitmen yang kuat terhadap perbaikan lingkungan, peningkatan ekonomi dan sosial masyarakat serta tata kelola bisnis yang berkelanjutan,” urai La Tofi, chairman La Tofi School of Social Responsibility.

Seperti diketahui bahwa Taman Kehati adalah suatu kawasan pencadangan sumberdaya alam hayati lokal di luar kawasan hutan yang mempunyai fungsi konservasi bagi flora dan fauna di Kawasan tersebut. AQUA Keboncandi mendedikasikan + 3 Ha lahan untuk tidak dibangun dan dikembangkan menjadi taman kehati yang secara berkala dimonitor indeks keragaman hayatinya yang berlokasi di dalam Kawasan Pabrik AQUA Keboncandi.

Menurut Hari Wicaksono, Pengembangan dan pengelolaan Taman Kehati di kawasan AQUA Keboncandi bermitra dengan Yayasan Sakolah Konang Indonesia (YSKI) merupakan suatu upaya dalam melakukan konservasi terhadap beberapa spesies, khususnya flora di lingkungan operasional pabrik.

“Dalam pengembangan Wahana Edukasi Taman Kehati AQUA Keboncandi juga menetapkan spesies Kupu-kupu Raja (Troides Cuneifera) sebagai flagship species. Hal ini mencerminkan komitmen kuat AQUA Keboncandi- dalam menjaga kelestarian lingkungan dan keanekaragaman hayati serta mengimplementasikan program CSR-SDGs,” ujar SR Manager AQUA Keboncandi.

Selain bermitra dengan YSKI, AQUA Keboncandi juga berkonsultasi dengan DLH Kabupaten Pasuruan dan UPT Pengelolaan Sumber Daya Air Wilayah Sungai Welang Pekalen Provinsi Jawa Timur supaya inisiatif ini bisa melibatkan seluruh pemangku kepentingan.

“Dari sisi Pentahelix, selain berkontribusi pada pelajar dan mahasiswa yang meneliti disini, lokasi taman kehati ini juga menjadi tempat edukasi bagi semua tamu eksternal yang berkunjung di pabrik,” ungkap Hari Wicaksono.

Pada Malam Penganugerahan Nusantara CSR Awards 2024, SR Manager AQUA Keboncandi, Hari Wicaksono disematkan trophy Keris Kehormatan sebagai Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan oleh La Tofi School of Social Responsibility bersama 33 CEO dan Executive perusahaan lainnya, baik dari BUMN maupun swasta.(Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.