
Aceh Utara, Harnasnews – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-35 tingkat Kabupaten Aceh Utara resmi ditutup oleh Wakil Bupati Aceh Utara, Tarmizi, S.I.Kom, yang akrab disapa Bang Panyang, pada Kamis malam, (24/04/2025).
Acara penutupan yang berlangsung di lapangan Landing Kecamatan Lhoksukon dan disambut antusias oleh ribuan warga yang memadati lokasi acara.
Acara penutupan ini ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Wabup Tarmizi, yang turut didampingi oleh Bupati Aceh Utara H. Ismail A. Jalil, SE, MM, Sekda Dr. A. Murtala, M.Si, Forkopimda, para kepala SKPK, para camat, serta tokoh masyarakat.
Berdasarkan pengumuman resmi dari dewan hakim, Kecamatan Tanah Jambo Aye sukses meraih Juara Umum MTQ ke-35 Aceh Utara dengan total nilai 328 poin, mengungguli 26 kecamatan lainnya. Atas prestasi ini, Tanah Jambo Aye berhak membawa pulang piala bergilir serta dana pembinaan dari panitia pelaksana.
Trofi juara diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Tarmizi Panyang kepada Camat Tanah Jambo Aye, Fauzi Saputra, S.IP, disaksikan oleh Bupati H. Ismail A. Jalil, Sekda A. Murtala, dan Kadis Syariat Islam Hadaini, S.Sos.
Daftar Lengkap 5 Besar MTQ ke-35 Aceh Utara:
1. Kecamatan Tanah Jambo Aye – 328 poin
2. Kecamatan Dewantara – 277 poin
3. Kecamatan Muara Batu – 241 poin
4. Kecamatan Syamtalira Aron – 166 poin
5. Kecamatan Lhoksukon – 159 poin
Wakil Bupati Tarmizi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi atas semangat dan dedikasi para kafilah. Ia menegaskan bahwa MTQ merupakan ajang penting untuk membangun generasi Qur’ani dan menanamkan nilai-nilai Islam kepada generasi penerus.
“MTQ ini adalah momentum strategis untuk membangkitkan semangat dan kesadaran umat dalam membaca, mempelajari, serta mengamalkan Al-Qur’an,” ujar Wabup Tarmizi.
Sementara itu, Sekda A. Murtala selaku Ketua Panitia Pelaksana melaporkan bahwa MTQ telah berlangsung sukses sejak 18 hingga 24 April 2025, dengan melibatkan 851 peserta dari 27 kecamatan. Delapan cabang perlombaan dipertandingkan, termasuk tilawah, tartil, hifzil Qur’an, tafsir, fahmil Qur’an, syarhil Qur’an, qira’at sab’ah, dan karya tulis ilmiah Al-Qur’an (KTIQ).
“Terima kasih kepada semua pihak, terutama para kafilah dan masyarakat yang selalu memadati arena setiap malam. Jika masih ada kekurangan, semoga pelaksanaan MTQ mendatang bisa lebih baik lagi,” kata Murtala. (Zulmalik)