Pusat Perawatan Ebola di Kongo Diserang, Satu Tewas
KINSHASA, Harnasnews.com – Penyerang bersenjata berat menyerang pusat perawatan Ebola di jantung wabah mematikan Kongo timur pada hari Sabtu waktu setempat. Pihak berwenang mengatakan satu petugas polisi tewas dan pekerja kesehatan terluka, sementara pasien yang ketakutan menunggu di ruang isolasi hingga penyerangan berakhir.
Serangan di Butembo pada dini hari itu terjasi kurang dari seminggu setelah pusat perawatan tersebut kembali di buka setelah serangan bulan lalu. Serangan tersebut memaksa relawan Doctors Without Borders menunda operasi di tengah peringatan mengakhiri wabah ini tidak mungkin jika petugas kesehatan tidak dilindungi.
Lusinan kelompok bersenjata aktif di Kongo timur yang kaya mineral, meskipun beberapa telah mengizinkan petugas kesehatan mengakses vaksin Ebola dan melacak kontak orang yang terinfeksi setelah negosiasi yang rumit.
“Pasukan keamanan pada hari Sabtu mengusir para penyerang, salah satunya terluka,” kata Walikota Butembo Sylvain Kanyamanda seperti dikutip dari AP, Minggu (10/3).
Kementerian kesehatan Kongo dalam sebuah pernyataan mengatakan pasukan telah mengepung pusat itu setelah kemungkinan serangan, menyelamatkan banyak nyawa.