Saifuddin Leka Terpilih Sebagai Kades Padesa 2019/2024

Sumbawa. Harnasnews.com –  Syaifuddin Leka Terpilih sebagai Kades Pades dalam pemilihan sistem perwakilan yang di helat Rabu, 22/08 waktu setempat.

Syaifuddin Leka, mendapat suara terbanyak dari 2 pesaingnya yang lain yakni Sahabuddin dan Muhammad Nawawi

Dalam pemilihan sistem perwakilan itu calon dipilih oleh 92 pemilik suara atau one man one vote terdiri dari unsur-unsur organisasi yang telah ditetapkan untuk itu.

Syaifuddin Leka, mendapatkan dukungan atau perolehan suara 54, Sementara Sahabuddin 6 suara serta Muhammad Nawawi 32 suara.

Diketahui pemilihan kades itu adalah untuk pergantian antar waktu (PAW) jabatan kades sebelumnya Syahruddin Yud.

Paroses pemilihan berjalan demokratis sistem perwakilan telah usai teka teki terkait peluang siapa yang menjadi pemimpin didesa tersebut telah terjawab dan telah menghasilkan keputusan secara adil dan berdaulat.

Masyarakat berharap agar kades terpilih bisa amanah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya serta mengayomi masyarakat kedepan tanpak pandang bulu harap masyarakat dan pemuda setempat yang tidak ingin namanya di publish

Sementara itu Kadis DPMD Kabupaten Sumbawa Varian Bintoro, S.Sos, M.Si saat dimintai komentarnya mengatakan selamat atas Kades terpilih.

“Alhamdulillah proses pemilihan Kades Padesa pergantian antar waktu ( PAW )Kec. Lantung berjalan aman lancar dan sukses menghasilkan kepala desa”. Ucap pejabat low profil itu kepada Harnasnews, Rabu,22/08.

Dijelaskan Varian untuk Kades Padesa karena PAW jadi masa kerja nya menyelesaikan masa kerja kades yg dipilih pada saat pilkades serentak 2018 (Pengganti Syahruddin Yud red)sehingga masa kerjax 2019 s.d 2024, jelas Kadis Varian.

Kadis berharap harapan agar masyarakat desa Lantung Padesa dapat kembali bersatu membangun desa dengan semangat kebersamaan. Terkait jadwal pelantikannya tergantung proses administrasi selanjutnya oleh panitia. Tutup Kadis (Alwan Hidayat)

Leave A Reply

Your email address will not be published.