Apel Gelar TNI Polri dalam rangka Cipta Kondisi Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

BALI,Harnasnews.com – Minggu (20/10)2019 bertempat di halaman Kantor DPRD Prov. Bali, Jln. Dr. Kusuma Atmaja Renon, Kec.Denpasar Timur, Kota Denpasar dilaksanakan kegiatan Apel gabungan TNI, Polri dan Satpol PP Kota Denpasar dalam rangka Cipta Kondisi Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih periode 2019 -2024 yang di pimpinan oleh Karoops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi.

Kegiatan Apel Gelar TNI Polri dalam rangka Cipta Kondisi Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih periode 2019-2020 tersebut merupakan bentuk sinergitas TNI-Polri dalam menjaga keamanan di tengah-tengah masyarakat, dengan pengerahan personel pengamanan, diharapkan selama pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih berlangsung dengan aman dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut Karoops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi selaku pimpinan apel mengatakan Apel besar ini dilaksanakan dalam Cipta Kondisi terkait Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019 – 2024 di Jakarta, sampai saat ini situasi di Bali sudah sangat baik dan kondusif namun demikian kita tidak boleh understimit mengingat pasca kejadian Penusukan terhadap Menkopolhukam mereka tidak akan diam sehingga kita tetap harus waspada, dan setelah apel ini kita akan melaksanakan Kegiatan Patroli Besar gabungan TNI, POLRI dan Satpol PP untuk memberikan pesan kepada masyarakat bahwa kita sudah siap dalam pengamanan pelantikan Presiden n Wapres RI terpilih pada sore hari ini, jaga kondisi dan kesehatan semoga dalam melaksanakan tugas kita selalu dalam kondisi yang sehat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Karo Ops Polda Bali,Kombes Pol. Djoko Prihadi, Dandim 1611/Badung Kolonel Inf Puguh Binawanto, Kapolresta Denpasar Kombes Pol Ruddy Setiawan, Waka Kapolresta Denpasar AKBP Beny, Kasdim 1611/Badung, Mayor Inf Arianto, S.ag., Danramil 1611-07/Denbar, Mayor Inf. Ircham Efenddy, Danramil 1611-02/Densel Mayor Arm. I Pt. Arimbawa, Kapolsek Dentim Kompol Nyoman Karang, Danramil 1611-01/Dentim Kapten Kav. Kt. Darmawan, Pasi Opsdim 1611/Badung Kapten Inf Wayan Sudana, Pasi Inteldim 1611/Badung, Lettu Czi I Bagus Putra, Kabang Ops Polresta Denpasar Kompol Ngh Gatra, Pejabat Teras Polresta Denpasar dan Kabid Kesra Pol PP Kota Denpasar Ida Bagus Udiana.(VIDI)

Leave A Reply

Your email address will not be published.