Kodim 1611/Badung mengadakan Kegiatan Pembinaan Upacara Bendera Di SMPN 1 jln Ciung Wanara
BADUNG,Harnasnews.com – Kegiatan Pembinaan Upacara dihadiri oleh Para Guru dan Para Siswa SMP 1 jln Ciung Wanara Ds Blahkiuh Kec Abiansemal Kab. Badung.
Tujuan kegiatan Upacara Bendera, hari Senin mempunyai manfaat yang sangat baik bagi upaya penumbuhan budi pekerti dan karakter bangsa, terutama nilai-nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Nilai-nilai tersebut terkandung di dalam setiap urutan kegiatan/tata upacara bendera.
Nilai-nilai tersebut diantaranya adalah nilai kedisiplinan, kepemimpinan, kerja sama dan kekompakan, kekuatan fisik dan mental, patriotisme (kepahlawanan), dan lain sebagainya.
Dengan adanya kegiatan pembinaan upacara yang dilakukan agar setiap siswa memahami Nilai nilai kejuangan dan arti dari Pancasila.(VIDI)