Sertijab Wakapolrestabes Surabaya Dan Tiga Kapolsek Jajaran Polrestabes Surabaya Berlangsung Khidmat
Polri
SURABAYA,Harnasnews.com – Kapolrestabes Surabaya Kobes Pol Dr Sandi Nugroho, S.I.K., M.Hum memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Wakapolrestabes Surabaya serta tiga Kapolsek di jajaran Polrestabes Surabaya di Ruang M Yasin, Sabtu 09 Mei 3020.
Pemandangan yang berbeda terlihat dalam upacara sertijab kali ini, Susunan pasukan dalam barisan selain semua menggunakan masker, pasukan berbaris dengan tetap mengikuti protokol yakni menjaga jarak aman antara personil.
Ini semua dilakukan sebagai bentuk ihktiar menjaga diri dari penyebaran Covid-19.
Kapolrestabes Surabaya berharap pengambilan sumpah jabatan yang dilakukan adalah memilki tanggung jawab yang besar dihadapan semua yang hadir.
Dalam sertijab tersebut, Wakapolrestabes Surabaya sebelumnya dijabat AKBP Agus Sudaryanto diganti AKBP Hartoyo yang sebelumnya merupakan IRBID ITWASDA Polda Metro Jaya
Sedangkan Kapolsek Jambangan yang sebelumnya dijabat Kompol Khoirul Anam digantikan Kompol Drs. Isharyata sebelumnya menjabat sebagai Wakasat Sabhara Polrestabes Surabaya.
Sedangkan Kapolsek Sukomanunggal yang sebelumnya dijabat Kompol. Budi Nurtjahjo digantikan AKP Ade Christian Manapa sebelumnya menjabat pama Polda Jatim.
Sedangkan Kapolsek Karang Pilang yang sebelumnya dijabat Kompol Widjanarko digantikan Kompol Samsul Hadi Sebelumnya menjabat KAURTANDAR SUBBIDWABPROF BIDPROPAM POLDA JATIM.
Kapolrestabes Surabaya mengatakan, pergantian pejabat di lingkungan kepolisian adalah suatu hal biasa.
“Ini adalah dalam rangka kebutuhan organisasi dan dalam rangka penyegaran ataupun menunjang karier personil Polrestabes Surabaya,” ungkapnya.
Selain mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama, Kapolres juga berharap agar pejabat baru segera menyesuaikan diri dengan dinamika tugas di lingkungan keluarga besar Polrestabes Surabaya,pungkas Sandi Nugroho.(Pril)