29 Tahun Mengabdi ALumni Akpol Angkatan 1991 Melakukan Bakti Sosial Bagi Bingkisan Sembako
SURABAYA,Harnasnews.com – Apel persiapan pelepasan Baksos berupa bingkisan oleh Babinkamtibmas dengan mengunakan R2 seluruh perwakilan Polsek Jajaran Polrestabes Surabaya yang dilaksanakan di depan Gedung Graha Bhara Daksa Mapolrestabes Surabaya,Senin 26 Juli 2020 pukul 10.00 WIB.
Kegiatan ini di hadiri oleh Kombespol Anwar perwakilan dari Alumni Akpol Angkatan 1991, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Jhonny Edison Isir , dan Pejabat Utama Polrestabes Surabaya,dan Babhinkamtibmas perwakilan seluruh Jajaran Polrestabes Surabaya.
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Jhonny Edison Isir menjelaskan, Pelaksanaan kegiatan penyerahan bantuan sosial ini merupakan bentuk empati atau kepekaan dari para alumni Akpol 91 Batalyon Bhara Daksa kepada masyarakat yang terdampak pandemi virus Corona (Covid-19).
Bingkisan ini merupakan bantuan dari Alni Akpol Angkatan 1991 dan dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.
Yang unik dalam penyerahan bingkisan sembako ini dengan menggunakan sepeda motor( R2) dilengkapi APD dan mengikuti protokol kesehatan Covid 19 .
Sementara itu Kombes Pol Anwar yang merupakan perwakilan alumni Akpol angkatan 1991 dari Divisi SSDM Mabes Polri menyampaikan ,Kami 29 tahun yang lalu dilantik sebagai perwira polisi dan saat ini sebagai wujut kami alumni Akabri angkatan 91 memberikan bantuan kepada siapa saja yang membutuhkan .
Selain sembako, Alumni Akpol 91 juga memberikan bantuan gerobak jualan dan Sapi untuk berqurban,kata Kombespol Anwar.
“Bantuan tersebut berupa 25.600 sembako 10 gerobak untuk jualan kaki 5 dan 1 ekor sapi,” ungkapnya.
Bantuan tersebut kata Anwar akan diberikan kepada siapa saja yang membutuhkan. Yang mendapat bantuan utamanya adalah msyarakat yang terdampak Covid-19, petugas yang membantu masyarakat, keluarga besar alumni Akpol 91 yang sudah gugur mendahuli kita .
Babinkabtimas dipilih sebegai petugas yang membagikan bantuan lantaran Babinkabtimas merupakan aparat terdepan yang membantu masyarakat selama pandemi Covid-19. Bahkan, ada beberapa yang terpapar.
“Sehingga itu kita berikan bantuan, memberikan motivasi kepada meraka dalam memperjuangkan dan membantu masyarakat,” ujar Alumni Akpol angkatan 91 itu.(Pril/Red)