
Forkopimda Jawa Timur Melakukan Pertemuan Virtual Guna Tingkatkan Disiplin Protokol Kesehatan
Nasional
SIDOARJO, Harnasnews.com – Forkopimda Jatim giat acara pertemuan virtual dengan Forkopimda Kabupaten/Kota se-Jawa Timur, guna perkuat sinergitas jajaran TNI-Polri dalam upaya tingkatkan penerapan Disiplin Protokol Kesehatan di kalangan Masyarakat.
Pelaksanaan giat acara rapat virtual tersebut, juga sebagai wujud menindak lanjuti Instruksi Presiden Nomor 6, Tahun 2020, tentang “Peningkatan Disipilin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan, serta Pengendalian Covid-19”, khususnya diwilayah Jawa Timur.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, serta didampingi Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Widodo Iryansyah, Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mohammad Fadil Imran, dan diikuti para pejabat umum (PJU), yang berlangsung di Mako Arhanud, Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, pada hari Kamis (13/8/2020).
Pada kesempatan itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan bahwa hal itu, merupakan salah satu komitmen bersama antara Forkopimda Provinsi Jatim, dan TNI-Polri dalam penanganan Covid-19 yang hingga saat ini pandemi Covid-19 masih tetap berlangsung.
“Oleh karna itu, dalam komando Pangdam V/Brawijaya dan Kapolda Jatim, peningkatan Disipilin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan Covid-19, agar bisa ditingkatkan lagi, seperti pelaksanaan pembagian masker, penyampaian edukasi, dan mensosialisasikan pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat, serta menerapkan tindakan yang harus ditegakkan, baik itu berupa peringatan maupun sanksi administratif secara tertulis atau lisan,” ujar Gubernur Jatim Khofifah.
Selain itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa juga menyampaikan bahwa, penerapan protokol kesehatan dalam antisipasi penyebaran Covid-19 yang baru akan terbit mulai tanggal 14 Agustus 2020, dan berharap pendisiplinan protokol kesehatan terus dilakukan oleh masyarakat, seperti memakai masker, menjaga jarak, serta cuci tangan dengan sabun.
Tidak hanya itu, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji mengatakan bahwa, terkait dicanangkannya Inpres Nomor 6 tahun 2020, akan mulai dilaksanakan di Kabupaten Sidoarjo.
“Kami bersama Dandim 0816/Sidoarjo, jajaran Satpol PP, serta instansi terkait, akan melaksanakan Inpres No.6 tahun 2020 dengan sebaik baiknya, dan akan berikan sanksi tegas terhadap masyarakat yang tidak taati protokol kesehatan,” tegas Kombes Pol Sumardji.
Sementara, Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf. Mohammad Iswan Nusi pada kesempatan itu juga menyampaikan hal yang sama, yaitu TNI akan selalu siap membackup penuh penegakan pelaksanaan Inpres Nomor 6 tahun 2020, dalam Peningkatan kedisiplinan, serta Penegakan Hukum Protokol
Kesehatan dalam Pencegahan, dan Pengendalian Covid-19. Khususnya disekitar wilayah Kabupaten Sidoarjo.
Kegiatan acara kali ini merupakan momentum yang tepat, sebagaimana dengan format bela Negara dalam melindungi masyarakat agar aman, tentram, nyaman dalam menjalakan segala aktifitas kehidupan sehari-hari.(Tri)