Pemerintah Dimimta Permudah Akses Pelabuhan Internasional Patimban
JAKARTA, Harnasmews.com – Pemerintah diminta untuk mempermudah akses ke Pelabuhan Internasional Patimban di Subang, Jawa Barat, yang diproyeksikan sebagai alternatif Pelabuhan Tanjung Priok., sehingga diharapkan dapat mendukung tercapainya pemindahan angkutan peti kemas ke pelabuhan yang baru bila akses dipermudah.
“Saya mengimbau pemerintah agar pembangunan jalan akses menuju pelabuhan tersebut menjadi prioritas tahun ini. Karena diproyeksikan sebagai alternatif dari Pelabuhan Tanjung Priok, sudah semestinya akses dari kawasan industri di Cibitung-Cikarang-Karawang dipermudah,” ujar Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo dalam rilisnya, Jumat (15/1/2020).
Politisi Fraksi PKS itu memaparkan, jarak tempuh perjalanan darat saat ini dari Kawasan Industri EJIP di Cikarang menuju Pelabuhan Tanjung Priok sekitar 50 km dengan waktu tempuh sekitar 70 menit. Sementara itu, dari lokasi yang sama menuju Pelabuhan Patimban jarak tempuhnya 108 km dengan waktu tempuh sekitar 130 menit atau hampir dua kali lipat.
Sigit mengingatkan, jangan sampai pengalaman buruk pada Bandara Kertajati yang sepi akan terulang lagi akibat jalan akses yang masih terbatas. Jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) hingga saat ini, tuturnya, belum juga selesai. Maka, wajar jika warga dari Bandung dan sekitarnya enggan memilih Bandara Kertajati.