Menteri PUPR Apresiasi Inisiasi Indonesia-Hungary Investment Fund

JAKARTA, Harnasnews.com – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengapresiasi inisiasi Pemerintah Hongaria dalam pembentukan Indonesia-Hungary Investment Fund (IHIF) sebagai bagian kerja sama antara kedua negara.

“Saya sangat mengapresiasi kehadiran IHIF dalam rangka menyukseskan pembangunan infrastruktur di Indonesia melalui dukungan finansial,” ujar Menteri Basuki dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.

Menteri Basuki bersama Duta Besar Hongaria untuk Indonesia, Timor Leste, dan ASEAN Judit Pach pada Rabu melakukan pertemuan untuk melaporkan pembentukan IHIF oleh Pemerintah Hongaria.

Menteri Basuki menyetujui usulan Hongaria untuk mempercepat pembentukan IHIF dengan pembentukan kelompok kerja (pokja).

Dia menambahkan agar working group melibatkan Kementerian PUPR, Kementerian Keuangan, Kedutaan Hongaria dan juga Indonesia Investment Authority (INA).

“Kementerian PUPR fokus pada proyek infrastrukturnya, sementara untuk masalah keuangan kewenangannya berada di Kementerian Keuangan,” katanya, dilansir dari antara.

Leave A Reply

Your email address will not be published.