Kebanjiran, Warga Pesanggrahan Cisarua Tuding PKL Biang Mampatnya Air Parit
KABUPATEN BOGOR, HARNASNEWS.COM – Hujan yang mengguyur Kawasan Wisata Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, kemarin sore, Rabu, 28/04, membuat gerah warga pesanggrahan, Rt.3/05, Kelurahan dan Kecamatan Cisarua. Pasalnya air dari Jalan Raya Puncak menggenang dan masuk ke pemukiman mereka. Tak pelak, warga yang sedang bersiap untuk berbuka puasa tersebut kalang kabut harus memindahkan barang-barang takut basah kena air.
Dudi, salah satu warga setempat, mengungkapkan, kejadian seperti ini menurutnya sudah berulang – ulang terjadi. Dan hujan sore kemarin yang hanya sebentar saja sudah menggenangi rumah mereka.
” Kejadian seperti ini sudah sering terjadi. Hujan kemarin sore kan cuma sebentar, tapi luapan airnya sampai menggenangi rumah kami. Yang bikin kesal lagi, kejadian tersebut terjadi saat kami persiapan buka puasa. Sudah mau persiapan buka puasa, eh , malah jadi kalang kabut mindahin barang karena air begitu cepat masuk rumah” ungkapnya
Warga kesal, sampai hari ini belum ada tindakan kongkrit dari pemerintah setempat. Menurut Dudi, air itu mestinya sebagian masuk parit yang menuju pasar Cisarua. ” Air ini kan seharusnya masuk parit yang menuju pasar. Tapi disana dipenuhi pedagang. Jadi air meluap ke Jalan dan masuk ke pemukiman kami” ujarnya.