Mantan Kadis PUPR Bangka Diperiksa Kejaksaan

Nasional

PANGKALPINANG, Harnasnews.com – Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Bangka, Chairil, Selasa (18/8/2020) menjalani pemeriksaan dari pihak Kejaksaan Tinggi Provinsi Bangka Belitung (Kejati Babel).

Informasi yang berhasil dihimpun reporter media ini menyebutkan pejabat asal Pemkab Bangka ini (Chairil) menjalani pemeriksaan oleh tim intelijen Kejati Babel terkait persoalan atau perkara kasus dugaan surat perintah perjalanan dinas (SPPD) diduga fiktip.

Pantauan reporter media ini, Chairil kini belumlah satu minggu dilantik sebagai kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bangka, Selasa (18/8/2020) sekitar pukul 08.30 WIB terlihat mendatangi gedung Kejati Babel.

Setiba di gedung Kejati Babel, menggunakan kemeja putih Chairil pun langsung ke ruang intelijen. Cukup lama bahkan berjam-jam pejabat satu ini menjalani pemeriksaan di dalam salah satu ruangan Intel Kejati Babel.

Hingga waktu menunjukkan pukul 16.00 WIB atau jelang sore, tampak Chairil keluar dari gedung Kejati Babel. Namun sayangnya sejumlah wartawan yang sejak menunggu di gedung Kejati Babel hingga sore tak berhasil mewawancarai Kadishub Bangka lantaran saat itu Chairil terlihat bergegas masuk ke dalam mobil yang diparkirnya di halaman depan gedung Kejati setempat.

Meski begitu, kembali reporter media ini mencoba menghubungi beberapa kali yang bersangkutan (Chairil) melalui nomor ponsel pribadinya siang itu, namun yang bersangkutan tak merespon

Sementara Kasi Penkum Kejati Babel, Basuki Rahardjo SH sempat dikonfirmasi sayangnya ia tak menerangkan detil terkait tim intelijen Kejati Babel, Selasa (18/8/2020) memeriksa mantan Kadis PUPR Bangka (Chairil).

“Saya lagi cuti. Maaf,” kata Basuki dalam pesan singkatnya (WA), Selasa (18/8/2020) siang.

Sementara Bupati Bangka, H Mulkan justru tak menampik jika salah seorang pejabat Pemkab Bangka (Chairil) saat ini kerap menjalani pemeriksaan oleh pihak Kejari Bangka.

“Iya. Sudah dua kali diperiksa (Chairil — red),” ungkap Mulkan dalam pesan singkatnya (WA), Selasa (18/8/2020) malam.

Bahkan Mulkan mengaku jika ia sendiri telah mengetahui sejumlah pegawai di intansi PUPR Kabupaten Bangka selain Chairil sebelumnya menurutnya sempat pula diperiksa pihak Kejati Babel.
“Sudah brapa orang pegawai PU yang di panggil untuk diminta keterangan atau cuma dimintai keterangan saja,” beber bupati Bangka ini. (Ryan)

Leave A Reply

Your email address will not be published.