Wakil Ketua MPR: Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan di Masa Sulit
Acara tersebut dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo sebagai Inspektur Upacara di Istana Negara, Selasa.
Momen HUT ke-76 RI tahun ini, lanjut Syarief Hasan, adalah saat yang tepat bagi semua elemen bangsa, baik itu pemerintah, tokoh bangsa, partai politik, organisasi masyarakat, dan rakyat biasa, untuk lebih semangat lagi bergandeng tangan, saling menguatkan, tidak mudah menyerah, dan terus berusaha bersama-sama menghadapi pandemi.
Berbicara masalah pengentasan pandemi, Syarief Hasan mengingatkan bahwa hal pertama yang harus diperhatikan adalah kesehatan rakyat. Di antaranya, memaksimalkan vaksin gratis dan efektif untuk mencapai imunitas massal, lalu menyediakan fasilitas perawatan dan pengobatan yang cukup bagi rakyat terinfeksi, dan sosialisasi prosedur kesehatan harus terus digaungkan.
“Jika kesehatan rakyat tercapai dan pandemi lambat laun menghilang, maka yang harus diupayakan selanjutnya adalah fokus kepada perbaikan perekonomian rakyat sehingga keadaan akan kembali seperti sebelum terjadi pandemi, bahkan lebih,” ujarnya, dilansir dari antara.
Melihat pentingnya kebersamaan untuk mencapai tujuan, Syarief Hasan mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk menjadi bagian dari penyelesaian masalah bangsa.
“Mari kita contoh kerasnya perjuangan para pahlawan merebut kemerdekaan,” ucap Syarief Hasan.(qq)