Delapan Desa di Kecamatan Empang Dilanda Banjir

SUMBAWA, Harnasnews – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Empang Kabupaten Sumbawa dan sekitarnya, membuat delapan Desa di wilayah tersebut dilanda banjir.

Berdasarkan keterangan camat setempat Abdul Rais, dihubungi media (25/2), ini mengatakan bahwa saat ini banjir masih terjadi. Dan ada delapan Desa yang dilanda banjir di Kecamatan empang.

“Jotang, Ongko, Empang Atas, Lamenta, Boal, Empang Bawah, Pamanto, dan Desa Bunga Eja,” ungkap Rais.

Menurutnya saat ini masih dilakukan pendataan. Dan diprediksi masih ada Desa yang dilanda banjir.

“Bisa saja ada Desa lagi yang dilanda banjir. Karena kami saat ini bersama tim Kecamatan empang masih sedang mendata,” katanya. (HR)

Leave A Reply

Your email address will not be published.