SUMBAWA, Dalam rangka membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tahun 2023 serta pendeklarasian janji netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas dan Deklarasi Janji Netralitas ASN, Rabu (08/03).
Dirangkaikan dalam pelaksanaan kegiatan apel pagi, kegiatan penandatanganan Pakta Integritas dan Deklarasi Janji Netralitas ASN dipimpin oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar. Kegiatan diikuti oleh seluruh pejabat struktural beserta jajaran.
Kalapas Sumbawa Besar, M. Fadli selaku pembina apel menjelaskan betapa pentingnya kegiatan ini dilaksanakan.
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen bersama segenap jajaran Lapas Sumbawa Besar dalam membangun Zona Integritas menuju WBK dan WBBM serta janji ASN lapas Sumbawa Besar dalam menjaga sikap netral menghadapi pesta demokrasi Pemilu 2024 mendatang. Saya tegaskan bahwa ini bukan hanya sekedar formalitas, ini merupakan bentuk kesungguhan kita bersama,” ujarnya.
Pendatanganan Pakta Integritas dan Deklarasi Janji Netralitas ASN Tahun 2023 ini merupakan upaya dalam mempertahankan lingkungan kerja dan birokrasi yang bersih, berintegritas, dan melayani.(HR)