4 TPS di Tulungagung Dipindah Akibat Puting Beliung
TULUNGAGUNG, Harnasnews.com – Empat tempat pemungutan suara di Desa Ngranti, Kecamatan Boyolangu, Tulungagung, Jawa Timur, terpaksa dipindah ke lokasi baru yang lebih aman karena terdampak bencana puting beliung, Selasa.
“Pemindahan dilakukan karena listrik di empat TPS ini mengalami pemadaman pascaterjadi bencana angin kencang,” kata Ketua KPU Tulungagung Mustofa dikonfirmasi di lokasi bencana di Desa Ngranti, Tulungagung, Selasa.
Tidak ada laporan korban jiwa. Namun, kerusakan sempat membuat warga desa dilanda kecemasan.
Akses jalan menuju dua TPS yang mengalami kerusakan ditutup. Petugas PLN juga terlihat bekerja keras memperbaiki jaringan listrik yang terputus.
“Sore tadi langsung dilakukan normalisasi, dan TPS diputuskan untuk dipindah,” ucapnya.
Pantauan lapangan, kerusakan parah dialami dua TPS, yakni TPS 12 dan 13 yang sedang proses penataan lokasi.
Tenda yang dipasang di dua rumah warga Desa Ngranti porak-poranda diterbangkan puting beliung.
Sementara di TPS 10 dan 11 meski tidak mengalami kerusakan juga harus dipindah karena listrik padam.