Banyuwangi,Harnasnews.com – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka percepatan capaian kinerja SemesteI II Tahun 2018, Rakor tersebut berlangsung di Hotel Ketapang Indah Banyuwangi, selama 3 hari sejak 11 Juli hingga 13 Juli 2018.
Rakor yang dibuka langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim, Susy Susillawati memberikan apresiasi dan penghargaan kepada UPT baik Imigrasi maupun Pemasyarakatan yang berprestasi dalam kategori tertentu.
Untuk UPT Imigrasi, Susy menerangkan bahwa, dari 10 UPT terdapat 8 UPT yang mendapatkan penghargaan antara lain, Kanim Kelas I khusus Surabaya meraih penghargaan peringkat I untuk “Pemanfaatan TI dalam pelaksanaan TUSI untuk mendorong E-GOV” (SISUMAKER) kategori UPT Esselon II.
“Untuk peringkat pertama dalam kategori Realisasi Penyerapan Anggaran UPT Imigrasi, diraih oleh Kanim kelas I Tanjung perak,” terangnya.
Dalam kategori UPT Esselon III, Kanim Malang meraih pengharhargaan terbaik pertama untuk “Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam mendorong E Gov” (SISUMAKER). Sedangkan peringkat kedua kategori UPT Eselon IV adalah Kanim Kelas III Ponorogo untuk “Pemanfaatan TI dalam pelaksanaan tugas dan fungsi untuk mendorong e-gov” (SISUMAKER).
“Untuk Kanim madiun meraih penghargaan peringkat kedua dalam kategori Pengelolaan BMN,” kata Susy.
Selain itu, lanjut Susy menjelaskan untuk kategori UPT Esselon III, dalam “Pengelolaan Sistem Informasi publik berbasis TI (Medsos), diraih Kanim Blitar dalam peringkat kedua. Sedangkan untuk penghargaan katagori penyerapan anggaran terbaik ketiga diraih Rudenim Surabaya.