SUMBAWA,Harnasnews – Hari Anak Nasional diperingati pada tanggal 23 Juli setiap tahunnya. Pada tahun 2022 ini, peringatan Hari Anak Nasional mengangkat Tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” dengan Tagline Anak Peduli di Masa Pandemi.
Terkait peringatan ini, Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa, Abdul Rafiq pun mengucapkan Selamat Hari Anak Nasional tahun 2022.
Kepada awak media (23/7) Ia mengatakan, komitmen yang terkandung dalam peringatan Hari Anak Nasional, tidak boleh surut meskipun sedang dilanda pandemi Covid-19 dan menuju pasca Pandemi Covid-19.
Abdul Rafiq juga mengajak semua elemen untuk bangkit dan bersama-sama memberikan perlindungan anak di masa pandemi maupun pasca Pandemi Covid-19 dan membimbing dengan cara terbaik demi masa depan anak, salah satunya adalah menanamkan Kedisiplinan bagi anak di lingkungan Rumah, Sekolah dan di sekitar tempat tinggal.
Menurutnya, Kedisiplinan merupakan karakter yang unggul yang akan membuat anak menjadi kuat. Dengan Disiplin anak akan menjaga dirinya dari perbuatan yang sia-sia maupun tercela dan menjunjung tinggi norma dan aturan di lingkungan dia berada.
Masih kata Rafiq, Karena anak-anak kita adalah harapan masa depan bangsa, menjaga kesehatan anak-anak juga berperan penting pada masa depan Daerah kita dan Indonesia ujar Rafiq yang juga Dewan pembina PGRI Kabupaten Sumbawa ini
Untuk itu, momentum hari anak ini merupakan peringatan bagi kita para orang tua, pendidik, dan Pemerintah Daerah untuk memberikan hak anak diantaranya adalah Hak anak untuk bergembira, Hak untuk mengenyam pendidikan yang layak, dan hak perlindungan dari segala tindak kekerasan dan penganiayaan. Urai Rafiq yang juga ketua Ikatan keluarga Lombok Sumbawa ini.
Oleh karenanya sebagai dasar awalan kepada orang tua adalah memberikan nama-nama yang baik bagi anak, karena nama memiliki arti dan juga Doa dan restu orang tua. Imbuh Rafiq