Ade Yasin Paparkan 199 Inovasi Kabupaten Bogor di Kantor Kemendagri
Menurutnya, 199 inovasi tersebut menjawab tantangan di masa pandemi yang telah berdampak pada perubahan indikator makro di sektor kesehatan, ekonomi dan sosial.
“Sampai dengan tahun 2021 Kabupaten Bogor memiliki 199 inovasi, yang diharapkan dapat menjawab tantangan di masa pandemi COVID-19, yang terdiri dari 128 inovasi kesesuaian Covid-19 dan 71 inovasi non COVID-19,” kata Ade Yasin dalam keterangan tertulisnya yang diterima Antara di Bogor.
Menurutnya, dari 199 inovasi Pemkab Bogor, 84 inovasi diantaranya merupakan inovasi berbentuk digital, sedangkan sisanya, 115 inovasi merupakan non digital.
Pengembangan inovasi pada jajaran Pemkab Bogor ini untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, serta mencapai target juara dalam ajang Innovative Government Award (IGA) 2021 yang digelar Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).