Antisipasi Kejahatan Jalanan Jelang Ramadhan, Polres Metro Bekasi Kota Gelar Operasi Cipkon
Lebih lanjut Kapolres juga meminta jajarannya untuk tetap mengedepankan cara-cara humanis dalam pelaksanaan kegiatan operasi Cipkon.
“Selain melaksanakan Patroli Cipta Kondisi, silahkan disentuh tempat hiburan dan pastikan tempat hiburan tutup sesuai jam yang telah ditentukan, berikan himbauan kepada pengelola tempat hiburan dan maupun pengunjung dengan komunikasi bahasa yang santun dan bijak,” imbuhnya.
Kapolres kembali meminta semua jajaran yang terlibat dalam kegiatan operasi dapat lebih bertanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya.
“Sehingga tugas yang kita lakukan menjadi ladang amal kebaikan dan bermanfaat bagi orang banyak khususnya warga kota Bekasi,” pungkasnya.
Dalam kegiatan operasi Cipta Kondisi itu, melibatkan Satreskrim, Sat Resnarkoba, SPKT, Propam, Sat Lantas, Sat Intelkam, Sat Sabhara dan tim Presisi. (Mam)