Arif Rahman Hakim Berharap Pelaku Tabrak Lari Anaknya Segera Ditangkap

KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Kasus ditabraknya anak anggota DPRD kota Bekasi oleh pengendara mobil di Harapan Indah, Kota Bekasi menemui babak baru. Orang tua korban, Arif Rahman Hakim yang merupakan ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi kembali mendampingi anaknya melaporkan tindakan pengancaman kepada anaknya kepada Polres Metro Bekasi Kota.

Dalam laporan dengan Nomor : LP/B/3373/XI/2022/SPKT Sat Reskrim/Restri Bks Kota/Polda Metro Jaya tertanggal 26 November 2022 itu, Dalam aduannya terkait dengan pengancaman yang dilakukan oleh pengemudi yang menabrak anaknya itu.

“Iya kemarin anak saya sudah melaporkan kembali ke polres metro Bekasi kota, ke SPKT, untuk diterima di Reskrim, karena ini ada unsur kesengajaan, ada ancaman bahwa anak saya untung tidak ditembak hanya diserempet, menurut pelakunya,” ungkap Arif Rahman Hakim kepada media pada Kamis (17/11/22).

Lebih lanjut Arif Rahman berharap bahwa kasus itu dapat segera terselesaikan oleh Polres Metro Bekasi Kota. Karena kejadian yang terjadi pada 10 November itu masih juga belum menemui titik terang.

“Saya sebagai orang tua berharap ini segera terungkap ini sudah cukup lama, sudah delapan hari perkembangan kasus ini kita ingin pelakunya segera tertangkap, apalagi kita khawatir karena terlalu lama ini pelaku sudah melarikan diri atau menghilangkan barang bukti yang akhirnya kasus ini tidak terungkap dan makin panjang,” katanya.

Saat ini, anaknya yang menjadi korban tabrak lari itu kondisinya masih belum dapat menjalankan aktifitasnya seperti biasa akibat kejadian itu.

“Saya mintalah kepada pihak kepolisian untuk segeralah, dan memberikan keadilan kepada kami sebagai korban yang mengalami tabrak lari yang buat kami sebagai orang tua cukup dasyatlah,” imbuhnya.

Hingga saat ini beberapa saksi juga telah dilakukan pemeriksaan dan membenarkan kejadian itu, namun,hingga saat ini kasus itu masih juga belum terungkap sedangkan 2 alat bukti dan sakti sudah diserahkan kepada kepolisian. (Mam)

Leave A Reply

Your email address will not be published.