
BRI Kanwil Malang Genjot Penyaluran KUR
BRI Kanwil Malang tetap berupaya untuk mencapai target yang telah ditetapkan.
“Hal ini terutama untuk menunjang program yang ditetapkan dari pemerintah dalam upaya meningkatkan perekonomian nasional,” ujar Prasetya, dikutip dari antara.
Salah satu upaya dukungan terhadap program pemerintah adalah turut sertanya BRI Kanwil Malang ambil bagian dalam program restrukturisasi kepada nasabah yang terdampak COVID-19. BRI Kanwil Malang telah melakukan restrukturisasi kepada 333.273 debitur dengan total outstanding Rp14,8 triliun.
Sementara itu, lanjut Prasetya, indikator lain yang juga menunjukkan perkembangan yang cukup baik. Dari data yang dihimpun, total realisasi kredit BRI Kanwil Malang selama tahun 2020 sebesar Rp32,5 triliun dengan jumlah debitur sejumlah 969.390.
Prasetya menyebutkan pertumbuhan kredit pada tahun 2020 sebesar 18,72 persen secara year on year (YoY) dibanding penyaluran tahun 2019.
“Yang cukup menggembirakan, sebagian besar untuk pembiayaan di segmen mikro mampu tumbuh 26,97 persen. Ini merupakan bukti kami benar-benar hadir untuk masyarakat di segmen mikro,” kata Prasetya.(qq)