Bunda Neneng Harapkan Pos RW di DKI Munculkan Ornamen Betawi
Jakarta, Harnasnews – Pelestarian budaya Betawi di DKI Jakarta terus digalakan sesuai dengan adanya peraturan daerah (Perda) No.4 tahun 2015.
Anggota DPRD DKI dari Fraksi Demokrat, Neneng Hasanah berharap agar kebudayaan Betawi menjadi ciri khas yang dimunculkan dalam menjaga kelestarian budaya Betawi di setiap pos RW khususnya di Jakarta.
“Jakarta itu kan multy etnis, jadi perlu juga jika pos-pos RW di Jakarta memasang ornamen Betawi, seperti Gigi Balang atau pun lainya yang menjadi khas budaya Betawi,” ujar politisi yang akrab disapa Bunda itu kepada wartawan, Sabtu (16/4/2022).
Anggota Komisi D DPRD DKI itu menambahkan, masyarakat yang multy etnis di DKI perlu mengenal kebudayaan Betawi.
Dengan adanya Perda No 4 tahun 2015 yang disosialisasikan nya. Diharapkan bisa membangun kesadaran dan keinginan masyarakat dalam melestarikan kebudayan Betawi.
“Peran serta masyarakat dibutuhkan untuk menjaga dan mengembangkan kebudayan Betawi di DKI,” katanya.