Bupati LSM LIRA Probolinggo Bersama Komandan AMP Kirim Pemantau Pilkada Di Seluruh TPS
PROBOLINGGO, HarnasNews.Com – Setelah mempersiapkan segal kebutuhan serta tekhnis pemantau dalam Pilkada 2018 di kabupaten Probolinggo, Komandan Satgas Anti Money Politic siap untuk melaksanakan pemantau dalam pelaksanaan pilkada di Kabupaten Probolinggo.
Dengan didukung oleh kurang lebih 1.260 orang Anggota dan Relawan LSM Lira, DPD LSM Lira Kabupaten Probolinggo sudah mantap untuk melaksanakan tugas yang telah diberikan oleh KPU Provinsi Jatim. Dalam Pilkada 2018 ini kami mepercayakan pemantau Pilkada 2018 kepada LSM Lira Jawa Timur, sebagai mana Sertifikat Akreditasi yang telah diterbitkan oleh KPU Jawa Timur pada tanggal 20 Juni 2018, nomor : 94/SDM.3.07/35/Prov/VI/2018 untuk merlakukan pemantauan pelaksanaan Pilkada 2018.
Hari ini 26/6 Ketua Satgas Anti Money Politic dan Pemantau meberangkatkan para Anggota dan Relawan Pemantau Pilkada ke wilayah tugas masing – masing.
Sehari sebelum memberangkatkan para pemantau, Komandan Satgas Anti Money Politic dan Pemantau Pilkada 2018 didampingi oleh Bupati LSM Lira Probolinggo, menghadap kepada Ketua KPU Kabupaten Probolinggo untuk menyerahkan Surat Pemberitahuan pemantau Pilkada 2018 di wilayah Kabupaten Probolinggo.
Komandan AMP dan Bupati LSM Lira
“Alhandulillah, DPD LSM Lira bisa menugaskan sebanyak kurang lebih 1.260 anggota dan relawan untuk melakukan pemantaun dalam Pilkada 2018 ini”. Papar Didit Komandan Satgas Anti Money Politik (AMP) LSM Lira Probolinggo.
Di setiap TPS yang melakukan pemilihan kepala daerah 2018 ini akan hadir anggota dan relawan pentau dari LSM Lira. Mereka sudah kami bekali Kartu Dada Pemantau dengan segal kelengkapannya, diharapkan kepada semua petugas pelaksana pilkada dapat menerima dan membantu kami dalam melakukan pengawasan. Mulai dari tingkat TPS, PPS, PPK dan KPU. ukangkap Didit.