Bupati Sumbawa Soroti Pentingnya Pembinaan Imtaq Bagi Generasi Muda

 

SUMBAWA, Harnasnews – Pemerintah Kabupaten Sumbawa kembali melaksanakan Safari Ramadhan, kali ini di Kecamatan Ropang, dengan Desa Lawin sebagai lokasi utama. Rombongan yang dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., melaksanakan sholat Isya dan Tarawih berjamaah di Masjid Darussalam, Desa Lawin, kemarin. Turut mendampingi dalam safari ini, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, serta para kepala OPD.

Dalam sambutannya, Bupati H. Jarot menyoroti pentingnya pembinaan iman dan taqwa di tengah masyarakat, khususnya bagi generasi muda. Salah satu caranya adalah dengan membiasakan sholat berjamaah, terutama sholat Subuh. “Dengan membiasakan anak-anak untuk melaksanakan sholat berjamaah di masjid, khususnya sholat Subuh, kita dapat menanamkan kecintaan mereka terhadap masjid dan ibadah sejak dini,” jelasnya.

Bupati H. Jarot juga mengajak masyarakat untuk menjaga dan memanfaatkan sumber daya alam secara bijak, terutama hutan yang menjadi salah satu kekayaan utama Kecamatan Ropang. “Hutan merupakan jantungnya alam dan sumber mata air yang ada di Kabupaten Sumbawa. Mari jaga lingkungan dan alam, mari jaga hutan yang ada, untuk generasi yang akan datang,” ajak Bupati.

Pada kesempatan tersebut, Ustadz Munawir Al-Azhari, S.HI., dalam tausiyahnya, menyampaikan syarat agar mendapatkan ampunan dan pahala besar dari Allah SWT. Diantaranya adalah menjadi orang yang beriman dengan keyakinan yang tertanam dalam hati, bersabar dalam menghadapi ujian, khusyuk dalam sholat dan ibadah, serta gemar bersedekah, terutama di bulan suci Ramadhan. Kedelapan, menjalankan ibadah puasa dengan sungguh-sungguh.

Dalam rangkaian Safari Ramadhan ini, Bupati Sumbawa juga menyerahkan sejumlah bantuan, di antaranya bantuan pembangunan Masjid Darussalam Desa Lawin sebesar Rp. 15.000.000, bantuan paket berkah dari Baznas untuk pengurus masjid, serta bantuan Al-Qur’an dari Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa. Sebelumnya, Bupati juga menyalurkan paket sembako Ramadhan dari PT. AMNT kepada masyarakat di Kantor Camat Ropang.(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.