Caleg PPP Nilai, Romy Efek Menjadi Penyebab Suara Turun

 

Foto: Ilustrasi

JAKARTA, Harnasnews.com- Kasus yang dialami ketua umum PPP, Romahurmuzie yang dialami hanya beberapa pekan menjelang hari H pencoblosan pileg 2019 diakui berdampak besar terhadap turunnya suara partai berlambang Kabah itu.

Ironisnya, kader dan pengurus partai lamban dalam melakukan antisipasi terhadap persoalan tersebut.”Kami terlambat dan malah tidak bisa mengantisipasi kasus yang dialami ketum. Sehingga ini jadi realita yang harus dihadapi, yakni hasil minor di pileg 2019,” ujar caleg dapil III, Jakut, DPRD DKI, Fachrurozi kepada Harnas, di Gedung DPRD DKI.

Politisi yang akrab disapa Ustad ini menambahkan, ‘hantaman’ yang dirasakan PPP pasca persoalan yang membelit begitu bertubi-tubi.
Salah satunya, kubu yang tidak menginginkan PPP mendapatkan suara signifikan di pileg 2019.

Leave A Reply

Your email address will not be published.