Cek Lokasi Shrimp Estate, Sumbawa Siap Sambut Menteri KKP

Nasional

SUMBAWA,Harasnews – Kunjungan Menteri KKP RI Sakti Wahyu Trenggono besok (18/3)ke Kabupaten Sumbawa dalam rangka untuk melihat calon lokasi Shrim Estate di tiga Desa yakni Penyaring, Baru Tahan dan Kukin Kecamatan Moyo Utara Kabupaten Sumbawa. Pemda dan masyarakat Kabupaten Sumbawa siap menyambut orang nomor satu di KKP tersebut.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Sumbawa Dirmawan mengemukakan jika menteri KKP RI akan tiba di Kabupaten Sumbawa besok sekitar pukul 10.45 Wita. Pesawat langsung dari jakarta ke Sumbawa. Menteri bersama Gubernur NTB DR. Zulkieflimansyah dan Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah akan melihat langsung dari udara calon lokasi tambak udang berbasis kawasan.

“Jadi pak menteri akan melihat lokasi tersebut besok langsung dari udara. Dan juga sekalian pak menteri juga akan melihat kondisi teluk saleh,”ungkapnya.

Menurutnya, menteri setelah melihat lokasi dari udara. Kemudian menteri akan lending ke samota.

“Langsung ke Samota. Kemudian nanti pak menteri juga akan melihat langsung areal – areal lahan yang akan dijadikan tambak berbasis kawasan atau Shrimp Estate,”tukasnya.

Lanjutnya, dari lokasi shrimp estate menteri dan rombongan akan melakukan sholat jum,at di masjid jami dan menuju kekantor Bupati dan dikantor Bupati nantinya menteri akan melakukan dialog dengan perwakilan masyarakat yang terkena dampak Shrimp Estate.

“Perwakilan masyarakat nanti jumlah ada 100 orang yang akan melakukan dialog dengan pak menteri. Dan mereka itu perwakilan dari tiga desa yakni Penyaring, Barutahan dan Kukin Moyo Utara Kabupaten Sumbawa,”paparnya.

Tambahnya, sedangkan luas saat ini yang sudah disetujui oleh kementerian adalah 624 dan sudah tidak ada masalah.

“Semuanya sudah Ok. Dan masih ada yang mnunggu yang berkaitan bagi hasilnya. Dan saat ini sedang digodok oleh tim kementerian KKP RI, berapa untuk mereka, berapa untuk pemda dan pusat jadi sedang digodok,”terangnya.

Sambungnya, dalam sepuluh hari kedepan nanti sudah ada hasilnya. Dan saat ini pemda sumbawa siap menyambut kunjungan menteri KKP RI.

“Pemda Sumbawa siap untuk menyambut kunjungan menteri besok ke Sumbawa.

Masih menurutnya, selaim itu juga Menteri akan mengunjungi pulau moyo bersama gubernur. Dan juga disana nanti pak menteri akan nginap,”pangkasnya.(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.