Dalam Dua Minggu Kejaksaan Periksa 40 Anggota DPRD Sumbawa
SUMBAWA,Harnasnews.com – Dalam dua minggu terakhir ini Kejaksaan telah melakukan pemeriksaan empat puluh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Sumbawa. Pemeriksaan anggota dewan tersebut dimulai sejak 7,8 13,14 dan 15 agustus.
Pemeriksaan tersebut yang dilakukan oleh penyidik kejaksaan guna mencari unsur kerugian negara terhadap penggunaan dana reses tahun 2018 yang digunakan oleh 45 anggota dewan tersebut. Dan hari ini 10 anggota dewan kembali memenuhi panggilan kejkasaan.
Kedatangan sepuluh anggota DPRD tersebu untuk diperiksa terkait penggunaan anggaran dana reses tahun 2018.
Berdasarkan pantauan wartawan dari sepuluh orang tersebut tiga orang merupakan anggota fraksi PDI. Perjuangan mereka adalah Indra Herwansyah, Junaidi dan Ramliyanto.
Selain itu juga satu orang yakni H. A. Rahman HMS (Fraksi PPP). Sedangkan tiga orang lainnya yakni Hasanuddin, SE, Ardi Juliansyah dan Ilham Mustami, merupakan anggota dewan dari Fraksi Hanura. A. Rahman Atta, Mustajabuddin dan Hairil mereka bertiga dari fraksi PAN dan Ir. H. Syamsul Nurdin (Fraksi Gerindra) baru bisa memenuhi panggilan penyidik kejaksaan setelah dipanggil 8 agustus lalu. Untuk itu Kepala Kejaksaan Negeri Sumbawa Iwan Setiawan, SH, MH melalui Kasi Intel Putra Riza Akhsa Ginting, SH membenarkan perihal pemeriksaan anggota dewan tersebut.
“Hari ini jadwal pemeriksaan sepuluh anggota dewan,”singkatnya.
Seperti diketahui hingga saat ini sudah 40 anggota dewan telah diperiksa oleh penyidik Kejaksaan Negeri Sumbawa antara lain adalah sebagai berikut :(Fraksi PDI. P), Abdul Rafik(F.PDI.Perjuangan), H. Zulkarnaen (Fraksi Nasdem), Ahmad Junaidi (Fraksi Hanura), Ismail, M (Fraksi PPP), Hasanuddin (Fraksi Nasdem) , Basaruddin (Fraksi PD) H. Syamsul Nurdin (Fraksi Gerindra), Ida Rahayu (Fraksi PAN dan I. Nyoman Wisma (Fraksi PDI. P) Rusli Manawari (Fraksi PPP), Cecep Lisbano (Fraksi Hanura), Salamuddin, Maula (Fraksi Bintang Keadilan), Berlian Rayes (Fraksi Golkar), Hamzah (Fraksi Gerindra), Muh. Faisal (Frkasi Gerindra), Edi Syarifuddin (Fraksi Nasdem), Bunardi (Fraksi Nasdem), Irwandi (Fraksi Bintang Keadilan), Muhammad Yamin, SE (Fraksi Hanura), DR. Drs. A. R. Alamudy, SH, M. Si (Fraksi Golkar), Kamaluddin ST, M. Si (Fraksi PPP), Muhammad Nur, S. Pdi (Fraksi PPP), H. Nurdin Marjuni, SH (Fraksi Golkar), Abdul Hakim, SE (Fraksi Golkar), Ahmadul Kusasih, SH (Fraksi Golkar), Rosihan, SE (Fraksi Bintang Keadilan), Adizul Syahabuddin, SP (Fraksi Bintang Keadilan), H. Salman Alfarizi, SH (Fraksi PAN), dan Syarifuddin, S. Pd (Fraksi Nasdem). Dan sebelumnya penyidik Kejaksaan Negeri Sumbawa pihaknya sudah melakukan pemeriksaan tiga orang di bagian sekwan yakni kasubag keuangan, Bendahara dan PPTK. (Hermansyah)