Di Hari Pertama Idul Fitri, Forkopimda Jatim Cek Penerapan Prokes Pusat Perbelanjaan Tunjungan Plaza Surabaya
Nasional
SURABAYA,Harnasnews.com – Forkopimda Jawa Timur Sekretaris Daerah (Sekdaprov) Heru Tjahjono, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. Nico Afinta, bersama pejabat utama (PJU) Polda Jatim, di hari pertama hari Raya Idhul Fitri cek kesiapan yang diterapkan dipusat perbelanjaan Tunjungan Plaza Surabaya Kamis siang (13/5/2021).
Kegiatan tersebut juga di hadir oleh , Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Jonny Eddizon Isir,Wakapolrestabes AKBP Hartoyo dan Asisten Manager Tunjungan Plaza.
Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nici Afinta menjelaskan, Kedatangan Kami disini bersama Pangdam V/Brawijaya, Pangkoarmada II, Kabinda Jatim dan Sekda Provinsi Jatim guna memastikan seperti apa yang dilakukan oleh pengelola Pusat Pembelanjaan Tunjungan Plaza Surabaya dalam kesiapan Penerapan Protokol Kesehatan
( Prohes) guna memutus mata rantai penyebaran Covid 19.