JAKARTA, Harnasnews.com – Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tandjung berharap agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi semangat kepada para tenaga kesehatan (nakes) melalui Pidato Kenegaraan.

“Saya harap Jokowi memberi semangat kepada seluruh rakyat Indonesia, kepada jajaran pemerintah, dan terutama tenaga kesehatan di Pidato Kenegaraannya,” kata Doli Kurnia ketika dihubungi oleh ANTARA dari Jakarta, Sabtu.

Menurut Doli, penting bagi seorang presiden, selaku Kepala Negara dan Kepala Pemerintahan Indonesia, untuk memberi semangat dan dukungan kepada para tenaga kesehatan agar bisa menghadapi pandemi COVID-19.

COVID-19, bagi Politisi Partai Golkar ini, merupakan sebuah medan perang bagi Indonesia dengan tenaga kesehatan sebagai tentara di lini terdepan. Namun, tenaga kesehatan tidak bisa bekerja sendiri untuk melindungi serta menyelamatkan masyarakat Indonesia dalam peperangan ini.

Dengan dukungan yang diberikan oleh presiden, jajaran pemerintah, dan seluruh rakyat Indonesia, Doli Kurnia berharap para tenaga kesehatan dapat memenangkan perang dan memerdekakan Indonesia dari pandemi COVID-19.

“Sehingga kita bisa segera bebas dari pandemi COVID-19,” ucap Doli Kurnia, dikutip dari antara.