DPRD Keluhkan Fasilitas Penginapan Penyelenggaraan Orientasi Kemendagri
JAKARTA, Harnasnews.com-Fasilitas penginapan menjadi perhatian serius dalam pelaksanaan orientasi anggota DPRD DKI yang digelar 3 hari laku, di Bandung Jawa Barat.
Kecilnya kamar yang digunakan untuk dewan dan ketidaknyamanan saat beristirahat menjadi kendala yang dikeluhkan. Lantaran mes STPDN yang digunakan memiliki nyamuk yang banyak, sehingga menggangu jam istirahat dewan yang seharian mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan kemendagri.
Adalah anggota fraksi Demokrat DPRD DKI, Nawawi yang mengeluhkan hal twrsebit. Sehingga sejumlah anggota dewan, memilih untuk mencari penginapan diluar lokasi Mes STPDN.
“Setiap penyelenggaran orientasi dan bintek kita selalu mendapatkan fasilitas yang mumpuni. Minimal kita melaksanakan di hotel berbintang 5,” ujar Nawawi kepada Harnasnews.com.