Emil Dardak Bupati Trenggalek Terima Penghargaan ANUBHAWA SASANA Dari MENKUMHAM RI
Desa Margomulyo, Desa Watulimo, dan Desa Pakel Kecamatan Watulimo. Desa Depok, Desa Sukosari, dan Desa Sumberdadi, serta Kelurahan Sumbergedong Kecamatan Trenggalek. Trenggalek dalam penghargaan ini merupakan Kabupaten dengan jumlah Desa/Kelurahan terbanyak di Jawa Timur dengan predikat Desa/Kelurahan Sadar Hukum.
Menkumham RI, Yasonna H. Laoly, dalam sambutannya menyampaikan bahwa penghargaan Anubhawa Sasana merupakan apresiasi bagi Kepala Desa/Lurah dalam membangun serta meningkatkan kesadaraan hukum khususnya bagi masyarakat mulai dari tingkat yang paling bawah yaitu Desa.
“Saya berharap agar seluruh kelurahan di Indonesia nanti bisa menerapkan prinsip-prinsip sadar hukum dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari dengan sikap akan sadar hukum, karena hal itu bisa membawa pengaruh yang baik bagi kehidupan bangsa dan bernegara,” tutur Menkumham RI.
Sementara itu, Bupati Trenggalek, Dr. Emil Elestianto Dardak, M.Sc, usai acara menyampaikan apresiasi kepada para Kepala Desa/Lurah atas pencapaian tersebut. “Selamat, kita di rangking yang pertama, terbanyak dari Daerah lain,” ungkapnya. (Yanto)