
Erick Thohir: BUMN Harus Berorientasi Layanan Kepada Masyarakat
“Jangan pernah lelah melayani rakyat kita, tapi jangan pernah lelah juga memastikan korporasi kita sehat, sehingga kita bisa memberikan masukan atau tambahan masukan kepada negara, dengan demikian program-program negara yang jelas keberpihakannya kepada rakyat bisa terus dijalankan,” kata Erick Thohir, dilansir dari antara.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir menjelaskan alasan perampingan dan reformasi birokrasi yang terjadi dalam tubuh Kementerian BUMN yaitu agar kementerian bekerja lebih optimal dan menjadi lokomotif pembangunan.
Menurut dia, pembentukan Kementerian BUMN bukan untuk memperpanjang birokrasi, tetapi justru untuk membantu agar korporasi yang ada di bawahnya dapat sehat dan melayani masyarakat.(qq)